Seiring dengan kemajuan teknologi dan hadirnya pandemi COVID-19, tidak sedikit masyarakat yang bergeser dari berbelanja secara offline ke online.
Selain lebih aman, belanja online atau online shopping pun menawarkan lebih banyak keuntungan dibandingkan dengan berbelanja langsung ke pusat perbelanjaan. Mulai dari harga yang lebih murah, promosi menarik hingga metode pembayaran yang lebih cepat dan mudah.
Melihat hal ini, setiap pebisnis pun mulai gencar melakukan digitalisasi terhadap bisnisnya.
Bagi Anda yang berencana untuk memasarkan produk-produk secara online, ada dua pilihan yang tersedia, yaitu antara berjualan di marketplace atau di toko online.
Lalu, manakah yang lebih baik? Manakah platform yang tepat untuk Anda berjualan online?
Beda Marketplace dengan Toko Online
Marketplace adalah sebuah platform, baik berupa website atau aplikasi, yang dikelola oleh suatu perusahaan (pihak ketiga) untuk mempertemukan penjual dan pembeli secara online.
Anda bisa membayangkan marketplace seperti sebuah department store. Banyak penjual yang menawarkan berbagai jenis barang dagangannya dalam satu lokasi yang sama.
Di lain sisi, toko online adalah website yang dikelola oleh seorang pebisnis untuk menjual produk-produknya secara online. Toko online tentunya cocok untuk semua jenis bisnis, baik berupa barang maupun jasa yang ditawarkan oleh pribadi maupun perusahaan.
Produk di toko online bisa terbatas pada satu barang atau bermacam-macam produk dari berbagai brand. Namun, produk tersebut tetaplah dijual oleh satu penjual saja, yakni si pemilik website itu sendiri.
Dengan membaca pengertian singkat di atas, Anda mungkin sudah tahu sedikit mengenai perbedaan antara marketplace dan toko online.
Namun pada artikel ini, Anda akan mengetahui berbagai keuntungan dengan memiliki website toko online sendiri.
Keuntungan Memiliki Toko Online
Membangun website bisnis online sendiri memanglah tidak mudah. Namun dengan pengetahuan yang tepat dan kerja keras, Anda pasti dapat mengelola dan memanfaatkannya dengan baik.
Berikut ini adalah sejumlah keuntungan memiliki toko online yang tidak Anda dapatkan jika hanya berjualan di e-marketplace.
1. Memegang kendali penuh
Bayangkan saat Anda tidak sedang berada di pasar, melainkan di toko Anda sendiri. Anda bisa menentukan sendiri desainnya – mulai dari bentuk bangunannya, warna catnya, tata letak barang dagangan, dan lainnya. Intinya, Anda memiliki kendali penuh.
Berbeda dari marketplace, dimana pihak ketiga atau perantara yang memegang kendali sepenuhnya.
Selain itu, Anda pun bisa menggunakan pendekatan Anda sendiri jika membangun sebuah toko online. Apakah dengan menggencarkan promosi? Ataukah dengan memberikan edukasi? Semua keputusan ada di tangan Anda.
2. Margin laba lebih besar
Pada setiap bisnis, perang harga bisa saja terjadi. Namun dengan menggunakan toko online, Anda bisa dengan bebas menentukan value dari produk yang Anda jual.
Memiliki toko online memungkinkan Anda untuk meraih keuntungan dengan margin laba yang lebih besar. Alasannya, Anda bisa menentukan sendiri keuntungan per item produk dan memilih produk yang ingin Anda genjot penjualannya.
Di lain sisi, Anda juga tak perlu membayar biaya admin per transaksi ataupun mengeluarkan biaya iklan untuk mempromosikan salah satu produk terbaru atau unggulan.
Lain halnya jika berjualan di marketplace. Kita harus membayar biaya admin untuk setiap transaksi yang masuk ke toko kita. Selain itu, untuk meningkatkan penjualan dan memenangkan persaingan, Anda harus membayar biaya lebih untuk iklan.
Hal ini tentu saja dapat mengurangi keseluruhan laba yang akan Anda peroleh.
Bahkan jika ada kompetitor Anda yang melakukan strategi yang sama atau misalnya dengan membanderol harga yang lebih murah, potensi laba per produk tentunya akan sangat terbatas alias mepet.
3. Lebih mudah dalam retargeting
Retargeting adalah cara untuk menarik kembali pembeli yang pernah berkunjung ke toko online Anda, baik yang sudah maupun yang tidak melakukan pembelian.
Dengan mengingatkan kembali pembeli atas produk yang pernah ia lihat, berarti kita memahami kebutuhannya. Metode ini cukup efektif karena hampir 70 persen iklan yang menggunakan pendekatan ini selalu berhasil menggiring pembeli untuk melakukan transaksi.
Baca juga: 7 Barang Online yang Paling Laris Manis selama Pandemi
Di samping itu, Anda pun tak perlu lagi menggunakan biaya promosi yang besar karena lebih berfokus kepada pembeli yang potensial saja.
Berbeda dengan toko online, marketplace tidak memberikan penjual kesempatan untuk melakukan retargeting. Pasalnya, tidak ada informasi yang Anda miliki untuk membangun sebuah daftar pembeli atau customers list, karena semua data transaksi yang terjadi mutlak milik marketplace.
Padahal, peluang transaksi penjualan lewat retargeting sangatlah besar.
4. Leluasa dalam melakukan branding
Menggunakan toko online adalah pilihan terbaik agar pembeli familiar dengan bisnis Anda. Sebab, Anda bisa membangun brand Anda dengan lebih efektif.
Branding bisa mencakup visi misi dari sebuah bisnis. Branding juga meliputi cara Anda menampilkan citra perusahaan lewat pemilihan warna, kampanye, edukasi, promosi harga/layanan, dan lainnya.
Perlu diingat bahwa 73 persen pembeli lebih memilih untuk melakukan transaksi dengan brand yang memberikan pengalaman belanja yang unik. Data tersebut menunjukkan bahwa potensi Anda untuk menarik pembeli jauh lebih besar jika identitas online Anda diketahui oleh masyarakat luas.
Bahkan dengan branding, Anda bisa meningkatkan engagement dengan pembeli. Engagement adalah keterlibatan pembeli atau calon pembeli dengan produk Anda.
Semakin baik engagement sebuah bisnis, maka akan semakin loyal konsumen terhadap brand yang ditawarkan.
Hal seperti ini tidak bisa Anda peroleh jika menggunakan marketplace.
Pasalnya, pembeli yang baru melakukan transaksi di marketplace mungkin saja tidak mengetahui nama Anda sebagai penjualnya. Dalam benak mereka, transaksi dilakukan antara pembeli dan marketplace, bukan Anda.
5. Menyasar pasar global
Kemajuan di dunia internet memungkinkan Anda untuk menjangkau siapapun di seluruh dunia. Begitu juga dengan produk yang Anda jual.
Pasar global sangatlah terbuka jika toko online Anda beroperasi dengan baik. Hal tersebut mungkin akan terkendala jika menggunakan marketplace karena strategi bisnis mereka bisa saja berbeda dari Anda.
Terlebih jika melihat produk asal Indonesia yang banyak digemari oleh masyarakat dunia, tidak menjangkau pasar global bisa menjadi sebuah kerugian.
Itulah informasi yang perlu Anda ketahui seputar keuntungan memiliki toko online.
Bagi Anda yang merasa kesulitan dalam memasarkan produk Anda secara online, jangan khawatir. Sebagai penyedia solusi untuk berbagai sektor bisnis, PT Murni menawarkan Anda Yobiweb – platform yang memungkinkan Anda membuat website toko online secara mandiri untuk mendukung bisnis Anda selama maupun setelah pandemi.
Yobiweb juga dapat membantu website Anda tampil di halaman utama pencarian Google, menyediakan laporan kinerja toko online, hingga meningkatkan penjualan dan loyalitas pembeli.
Jadi tunggu apalagi? Saatnya go digital dan raih keuntungan maksimal.
Untuk informasi lebih lanjut, konsultan kami siap membantu Anda dan dapat dihubungi melalui Hotline 1500 913 dan email info@murni.co.id.
*Source: