Deteksi Uang Palsu Dengan Tepat! Lakukan Hal Ini untuk Menghindari Dampaknya

PT Murni Solusindo Nusantara

|

Mei 16, 2019

*https://www.bi.go.id/id/statistik/sistem-pembayaran/temuan-uang-palsu/Contents/Default.aspx

Berlandaskan hal tersebut, maka hal apa saja yang sangat selaras untuk mendeteksi uang palsu dan menekan jumlah kerugian bagi perusahaan? Berikut adalah beberapa tips kami:

1. Sosialisasi ke Karyawan

Sosialisasi ke Karyawan

Peningkatan kesadaran akan bahaya dan ciri-ciri uang palsu sangatlah penting bagi karyawan front-office sebagai barisan pertama dalam penerimaan uang dari Pelanggan. Berikanlah pelatihan kepada karyawan mengenai ciri-cirinya serta cara mengidentifikasi uang palsu untuk memastikan mereka waspada terhadap potensi pembayaran menggunakan uang palsu.

2. Menyediakan Mesin Pendeteksi Uang Palsu

Menyediakan Mesin Pendeteksi Uang Palsu

Sejalan dengan teknologi pemalsuan uang yang semakin beragam, identifikasi uang palsu yang dilakukan secara manual, yaitu dilihat, diraba dan diterawang dengan mata, hanya dapat mendeteksi gambar dan watermark.

Lalu, bagaimana dengan fitur-fitur keamanan uang lainnya? Beberapa bisnis ritel saat ini telah mulai mengimplementasikan alat pendeteksi uang palsu UV (UV counterfeit detectors) pada kasir di front-office. Dengan bentuk yang kecil, alat pendeteksi UV ini dapat diletakan di sebelah mesin kasir untuk membantu karyawan dalam mendeteksi fitur UV pada uang.

3. Menggunakan Mesin Hitung Uang

Menggunakan Mesin Pendeteksi Uang Palsu

Untuk penerimaan uang kertas dalam jumlah besar setiap harinya, kami merekomendasikan penggunaan mesin hitung uang. Mengapa mesin hitung uang dan bukan mesin pendeteksi uang palsu? Demi memaksimalkan efesiensi pekerjaan, mesin hitung uang dapat mendeteksi uang palsu sekaligus menghitung uang sehingga bukan saja meningkatkan keamanan transaksi, mesin hitung uang juga dapat emmbantu mempercepat layanan pembayaran.

Mesin hitung uang hadir dalam berbagai macam fitur dan fungsi sehingga Anda harus pintar-pintar memilih mesin hitung uang yang mana yang sesuai untuk kebutuhan bisnis Anda. Pelajari mengenai cara memilih mesin hitung uang ideal untuk bisnis Anda.